DPRD Mura
Dina Maulidah Apresiasi Musrenbang Kecamatan, Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur dan Layanan Dasar
Puruk Cahu,Lintas Mura News— Pemerintah Kabupaten Murung Raya, Kalimantan Tengah, terus memperkuat pendekatan pembangunan berbasis aspirasi masyarakat melalui pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di tingkat kecamatan. Kegiatan yang digelar di 10 kecamatan ini menjadi langkah strategis dalam menyusun program pembangunan daerah yang lebih tepat sasaran.
Forum Musrenbang tersebut dipimpin langsung oleh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Murung Raya, serta dihadiri Penjabat (Pj) Bupati Murung Raya, Dr. Hermon. Kehadiran Pj Bupati dinilai sebagai wujud komitmen pemerintah daerah dalam mendengarkan kebutuhan masyarakat secara langsung.
Wakil Ketua I DPRD Murung Raya, Dina Maulidah, S.H.I., menyatakan apresiasinya terhadap upaya pemerintah daerah yang konsisten melibatkan masyarakat dalam perencanaan pembangunan.
“Kami mengapresiasi pemerintah daerah karena pimpinan daerah hadir langsung untuk mendengar masukan dari masyarakat dan pemerintah desa. Ini membuktikan perhatian serius terhadap kebutuhan di setiap kecamatan,” kata Dina di Puruk Cahu, Rabu (22/1/2025).
Dina menambahkan, berbagai usulan yang mengemuka dalam Musrenbang tahun ini didominasi oleh kebutuhan mendesak seperti peningkatan fasilitas kesehatan, akses pendidikan, serta perbaikan infrastruktur pendukung. Menurutnya, hal ini menunjukkan betapa pentingnya Musrenbang sebagai wadah untuk memastikan pembangunan daerah selaras dengan kebutuhan masyarakat.
“Kami berharap semua aspirasi yang disampaikan masyarakat dapat diakomodasi agar berdampak positif pada percepatan pembangunan serta kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Lebih lanjut, Dina menegaskan bahwa Musrenbang memiliki dasar hukum kuat sebagai mekanisme perencanaan pembangunan nasional, sesuai Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional. Musrenbang diselenggarakan secara berjenjang dari tingkat desa, kecamatan, kabupaten, hingga provinsi dan nasional, guna mewujudkan pembangunan yang terintegrasi.
“Musrenbang bukan hanya agenda formal, tetapi merupakan sarana penting untuk mengumpulkan aspirasi masyarakat agar menjadi dasar perencanaan anggaran dan program pembangunan ke depan. Dengan mendengarkan langsung masyarakat, pemerintah dapat menetapkan prioritas pembangunan yang lebih tepat sasaran,” pungkasnya.
Pemerintah Kabupaten Murung Raya berharap hasil Musrenbang ini segera ditindaklanjuti dalam bentuk program kerja yang konkret, demi tercapainya pemerataan pembangunan dan peningkatan kualitas hidup masyarakat di seluruh wilayah kabupaten.(Red)
Via
DPRD Mura
Posting Komentar